Mengejar Mimpi di Negri Brunei Darussalam

By iziRoam - 2019-10-22 18:07:34
Mengejar Mimpi di Negri Brunei Darussalam

Mengejar Mimpi di Negri Brunei Darussalam

Brunei Darussalam sebuah negara kecil di kawasan Asia Tenggara yang terkenal sangat makmur karena keberhasilannya dalam mengelola sumber daya alamnya yaitu minyak dan gas sehingga mampu mendongkrak perekonomian Brunei Darussalam. Menurut data dari Dana Moneter Internasional negara Brunei Darussalam memiliki produk domestik bruto per kapita terbesar kelima di dunia sementara itu majalah bisnis dan finansial “forbes” menempatkan Brunei sebagai negara kelima terkaya di dunia dari 182 negara. Keberhasilan dalam mengelola ladang minyak bumi dan gas alam inilah yang mampu membawa kemakmuran negri tersebut. Tidak hanya sektor perekonomian saja, Brunei Darussalam juga memiliki Indeks Pembangunan Masyarakat(IPM) tertinggi ke dua di Asia Tenggara setelah Singapura sehingga ini menunjukkan bahwa Brunei sebagai negara yang maju Dengan diberikan akses pendidikan gratis bagi warganya mampu mendongkrat sumber daya manusia. Bahkan harapan hidup di Brunei juga dikatan sangat tinggi, 

Keberhasilan kebijakan pemerintah ini nyatanya sangat berdampak pada rakyatnya dengan pemerintah yang benar-benar menjalankan amanat demi kepentingan dan kesejahteraan rakyat. hal yang unik dan menarik dari Brunei adalah tidak adanya pajak bahkan orang asing yang bekerja di Brunei pun juga tidak dikenai pajak sepeserpun. Disamping itu keberhasilan negara dalam mengelola tata letak kota juga nampaknya membuahkan hasil karena Brunei tidak mengenal macet sehingga ini sangat berbanding terbalik dengan negara kita.Melihat gambaran ini kita sudah bisa membayangkan betapa makmurnya dan sejahternya negara Brunei tersebut.Tidak hanya itu ,Brunei Darussalam juga memiliki ketegasan dalam melaksanakan syariat Islam baik dalam bidang pemerintahan maupun kehidupan bermasyarakat sehingga angka korupsi dan kriminalitas di brunai ini sangat rendah sekali. 

Berangkat dari fakta-fakta inilah mengapa saya ingin survive ke negara Brunei Darussalam. Alasan terbesar saya ingin ke Brunei adalah karena Masjid Brunei yang sangat menawan dan sangat tersohor dipenjuru dunia. Masjid yang saya maksud adalah Masjid Sultan Omar Ali Saifuddin berada di ibukota Bandar Seri Begawan masjid ini merupakan Masjid Kesultanan Brunei. Kemegahannya menjadikan masjid ini sebagai salah satu yang paling mengagumkan di Asia dengan adanya sebuah jembatan di  ujung berbentuk perahu kerajaan yang sangat cantik, berada tepat di depan sungai masjid. Tidak cukup sampai disitu saja, arsitektur yang ditawarkan dari masjid ini sangat bernilai seni tinggi sehingga menambah kesan mewah dan pasti menarik setiap  mata yang memandang.

Tidak hanya berhenti cukup disitu,jika kita melihat bagian kubah dan menara, saking megahnya masjid ini memiliki menara dari marmer dan kubah masjidnya dari emas murni. Sehingga kehadiran Masjid Omar Ali Saifuddin ini merupakan simbol dari kekayaan negara Brunei Darussalam. Masuk kedalam masjid mata akan terbelalak melihat lampu yang dihiasi kristal mengisi bagian atas masjid, tidak mau kalah pilar raksasa dari marmerpun ikut mengisi bagian dalam masjid.

Menginjak kaki ke dalam karpet indah yang tebal akan menyambut kedatangan pengunjung yang berwisata ataupun melakukan ibadah, yang membuat kagum adalah seluruh bahan bangunan masjid ini diimpor, marmer dari Italia, lampu kristal dari Inggris,karpet dari Arab. Jika kita analogikan ketika seseorang ingin membuat roti maka menggunakan bahan dengan kualitas super premium. Begitupun dengan Masjid Sultan Omar Ali Saifuddin ini dalam pembangunan dan dekorasi menggunakan bahan-bahan yang benar-benar berkualitas dan sudah dipastikan biaya untuk membangun masjd ini sangat tinggi.

Hal yang membuat saya tertarik dari Masjid Sultan Omar Ali Saifuddin ini adalah juga dilengkapi ruang makan untuk non-muslim. Jadi pelancong dari non muslim juga bisa berkunjung ke masjid ini untuk beristirahat di ruang makan. Dari hal ini kita tahu bahwa walaupun Brunei Darussalam adalah negara islam tetapi tetap menghargai agama lain sehingga toleransi di Brunei juga sangat tinggi.

Berdasarkan paparan esai yang saya buat ini merupakan beberapa hal kecil yang mendasari alasan saya kenapa saya ingin mengunjungi Brunei Darussalam terutama wisata religi ke Masjid Omar Ali Saifuddin. Disamping itu saya juga mengincar beasiswa LPDP dari pemerintah untuk melanjutkan s2 saya ke negara Brunei tersebut. Saya sangat yakin dan percaya bahwa mimpi harus dikejar jikalau mimpi itu berada dibawah laut maka saya akan menyelam mengejarnya, jikalau mimpi saya ada di bukit maka saya akan mengejarnya hingga dapat. Mimpi bukan hanya dijadikan sebagai mimpi tetapi berangkat dari mimpi itu akan menjadi realitas. Salah satu mewujudkan mimpi itu adalah dengan saya mengikuti esai ini dengan adanya esai ini saya ingin membuktikan bahwa saya punya mimpi yang besar dan tekat yang kuat.

Featured Posts
Ingat Traveling, Ingat Iziroam

Ingat Traveling, Ingat Iziroam

Ketika bepergian ke luar negeri, saya selalu membawa Iziroam agar dapat tetap berkomunikasi dan upda..

Intip 3 Pulau Pribadi Termewah di Dunia

Intip 3 Pulau Pribadi Termewah di Dunia

Adaaa saja cara orang kaya menghabiskan penghasilannya. Mulai dari membeli kendaraan mewah, barang-b..

Tips Solo Travelling Aman Bagi Perempuan

Tips Solo Travelling Aman Bagi Perempuan

Namun, meski lokasi wisata yang kamu pilih terkenal aman, ngga ada salahnya tetap melakukan sejumlah..

Rekomendasi Aktivitas Seru Satu Hari Di Taman Nasional Baluran

Rekomendasi Aktivitas Seru Satu Hari Di Taman Nasional Baluran

Ikuti cerita perjalanan salah satu tim IziRoam ke TN Baluran, salah satu destinasi wisata kebanggaan..

Tips Hemat Biaya Saat Liburan 

Tips Hemat Biaya Saat Liburan 

Bila harus membeli cenderamata untuk seluruh kenalan, wah boncos juga keuangan Pahami tips-tips agar..

Liburan di Labuan Bajo Dari Kapal Phinisi Hingga Serunya Festival Komodo

Liburan di Labuan Bajo Dari Kapal Phinisi Hingga Serunya Festival Komodo

Kemeparekraf, dalam salah satu Konten nya sebut "Let the sea, set you free" untuk deskripsikan betap..

5 Nama Nyeleneh Kuliner Indonesia

5 Nama Nyeleneh Kuliner Indonesia

Dari 5.300 banyaknya makanan asli Indonesia, ada lho beberapa kuliner kita yang namanya nyeleneh abi..

Libur Diperpanjang, Berikut Panduan Arus Balik Mudik Lebaran

Libur Diperpanjang, Berikut Panduan Arus Balik Mudik Lebaran

Libur sekolah diperpanjang, ASN dan pegawai swasta DIANJURKANW WFH, kamu yang belum kembali dari mud..

4 Desa Wisata Cantik di Indonesia yang Wajib Dikunjungi

4 Desa Wisata Cantik di Indonesia yang Wajib Dikunjungi

Berdasarkan data yang disampaikan Kemeparekraf, Indonesia memiliki 75.000 desa dan sekitar 1.200 di ..

Destinasi Wisata Di Indonesia yang Paling Banyak Dikunjungi 

Destinasi Wisata Di Indonesia yang Paling Banyak Dikunjungi 

Teraktual, Indonesia dinobatkan menjadi negara terindah di dunia versi money.co.uk. Berikut adalah t..

Barang yang Wajib Dibawa Saat Pulang Mudik

Barang yang Wajib Dibawa Saat Pulang Mudik

Pemerintah telah mengumumkan perkiraan puncak arus balik dimulai tanggal 6 hingga tanggal 8 mendatan..

Tips Mudik Asyik Bersama Keluarga

Tips Mudik Asyik Bersama Keluarga

Sebagian anak mungkin akan banyak menghabiskan waktu dengan tidur. Namun bila sedang aktif-aktifnya,..

Tak Melulu Jadi Guru, Profesi ini Juga Bisa Jadi Kartini Masa Kini

Tak Melulu Jadi Guru, Profesi ini Juga Bisa Jadi Kartini Masa Kini

Yang terpenting adalah, perempuan Indonesia bisa membuktikan bahwa pendidikan yang diterima berkat e..

Tradisi Unik Ramadan di Berbagai Negara

Tradisi Unik Ramadan di Berbagai Negara

Bulan Ramadan tak hanya tentang ibadah puasa dan khusyuk Ramadan semata, tapi identik pula dengan pr..

Tantangan Puasa Di Berbagai Negara

Tantangan Puasa Di Berbagai Negara

Sebagai negara dengan masyarakat mayoritas Muslim, menemukan masjid di Indonesia bukanlah perkara su..

Pilihan Ngabuburit Seru Bareng IziRoam

Pilihan Ngabuburit Seru Bareng IziRoam

Banyak orang menghabiskan waktu dengan beragam kegiatan. Begitu serunya, acara ngabuburit sering bik..

Intip Tips Travelling Sampai Puas dengan Budget Terbatas Ala IziRoam

Intip Tips Travelling Sampai Puas dengan Budget Terbatas Ala IziRoam

Travelling sampai puas dengan budget terbatas memang impian banyak orang. Salah satu caranya adalah ..

3 Tradisi Masyarakat Indonesia Menyambut Ramadan

3 Tradisi Masyarakat Indonesia Menyambut Ramadan

Memang, sejumlah tradisi hanya bisa kita lihat dan nikmati di hari-hari atau tanggal tertentu saja, ..

Tips Travelling Saat Puasa

Tips Travelling Saat Puasa

Meski terkesan mudah, sebetulnya travelling saat puasa butuh kiat-kiat khusus agar stamina tetap ter..

5 Negara yang Kini Bisa Dikunjungi Tanpa Karantina

5 Negara yang Kini Bisa Dikunjungi Tanpa Karantina

Siap-siap traveling keluar negeri lagi? Berikut 5 negara yang bisa dikunjungi tanpa karantina.....