Barang yang Wajib Dibawa Saat Pulang Mudik

By iziRoam - 2022-05-04 23:38:14
Barang yang Wajib Dibawa Saat Pulang Mudik

Pemerintah telah mengumumkan perkiraan puncak arus balik dimulai tanggal 6 hingga tanggal 8 mendatang. Iziers yang juga mudik Lebaran tahun ini, boleh yuk, mulai dilist kembali barang bawaannya agar tak sampai ketinggalan saat pulang. Kira-kira barang apa saja ya yang penting dibawa pulang usai mudik?...

Selamat hari Raya Idul Fitri, bagi Iziers yang merayakan. Kita tentu sepakat, bahwa Idul Fitri tahun ini adalah Idul Fitri dengan haru yang lebih mendalam usai melewati tahun-tahun kelam setelah melewati pandemi Covid-19.

Akhirnya bisa ketemu dengan keluarga besar di kampung halaman dan berkumpul bersama menikmati keindahan hari nan Fitri. 

Bicara seputar mudik, Pemerintah telah mengumumkan perkiraan puncak arus balik dimulai tanggal 6 hingga tanggal 8 mendatang. Nah, bagi Iziers yang juga mudik Lebaran tahun ini, boleh yuk mulai ceki ceki barang lagi, mulai dilist kembali barang bawaan agar tak sampai ketinggalan. 

Kira-kira sekembalinya mudik harus bawa barang apa aja ya? Cari tahu sama-sama, yuk!

Buah tangan

Buah tangan dari suatu tempat kunjungan memang bukan kewajiban, tapi beda cerita kalau dari rumah orangtua apalagi dari kampung halaman sendiri. Buah tangan yang ini tak melulu untuk dibagikan pada tetangga, kerabat atau orang terdekat, cukup untuk kebutuhan pribadi untuk mengenang momen-momen tertentu saat kembali berjauhan. 

Kamu mungkin bisa membawa satu foto masa kecil yang jadi favoritmu sejak dulu, atau, kamu bisa request masakan ibu untuk dibawa ke perantauan dan jadi bekal makanan hingga beberapa hari ke depan. Kita mungkin sepakat bahwa masakan ibu membawa berbagai suasana mendadak seperti hangatnya rumah. 

Yang paling mudah, kamu bisa bawa makanan khas dari daerahmu. Kalau masih ada rejeki dan muatan bagasi serta tidak merasa direpotkan, satu dua kotak untuk dibagi-bagi juga bisa dipertimbangkan. Berbagi juga bagian dari Idul Fitri itu sendiri bukan? Hanya saja, konsep buah tangan memang jangan sampai memberatkan.

Barang bawaan di awal

Persiapan perjalanan mudikmu mungkin memakan banyak waktu. Butuh banyak space untuk hadiah Idul Fitri bagi orang-orang tersayang, mungkin baju Lebaran baru atau mukena baru untuk Ibu. Dan mungkin, space untuk kebutuhanmu sendiri hanya secuil saja dari 24 Inch koper yang kamu siapkan. 

Barang-barang pribadi itu, jangan sampai ketinggalan yaa, kecuali kalau kamu memang sengaja tinggalkan untuk diberikan atau digunakan di waktu-waktu yang akan datang. 

Perhatikan kembali kunci rumah, lakukan crosscheck berulang karena biasanya akan ada satu dua benda yang kamu letakkan di tempat tersembunyi lalu akhirnya terlupakan. KTP, data diri hingga dompet yang menyimpan kartu-kartu pentingmu juga penting untuk dicek kembali. 

Obat-obatan pribadi

Barang yang satu ini, sangat krusial. Bukan hanya kunci rumah, sebaiknya kamu juga tidak lupa dengan obat-obatan pribadi terutama bagi kamu yang harus konsumsi setiap hari. 

Jika lupa, kamu memang bisa membelinya lagi. Hanya saja, jika kondisimu saat perjalanan pulang mengharuskan kamu konsumsi obat tersebut, kamu akan kesulitan untuk mendapatkan penanganan pertama. 

Cerita yang seru

Jika kehidupanmu di perantauan datar, terlalu normal bahkan habis begitu saja karena pekerjaan, mudik Lebaran mungkin jadi waktu yang tepat untuk menghabiskan waktu dengan lebih berkualitas. 

Kamu bisa bermain bersama keluarga, sepupu, keponakan atau teman-teman masa kecil yang kebetulan juga pada pulang. Oh atau, kamu bisa mengunjungi lokasi-lokasi tempat kenakalanmu saat kecil dulu. Agar lebih sempurna, kamu bisa bawa keluarga untuk mengunjungi destinasi wisata di daerahmu untuk bersama-sama melonggarkan pikiran dan otot-otot yang kaku digerus pekerjaan. 

Perjalanan memang bagian dari mudik Lebaran, untuk itu jangan lupa membawa pulang minimal satu cerita seru ke perantauan. Agar lebih maksimal, kamu bisa membungkus kenangan tersebut dalam satu frame foto lucu untuk kamu kenang setiap waktu. 

Itu dia beberapa benda yang wajib dibawa saat pulang mudik. 

Seluruh Direksi dan karyawan PT Mobiloka Mitra Auto mengucapkan

Selamat Hari Raya Idul Fitri. Mohon Maaf Lahir dan Batin. 

Featured Posts
Ingat Traveling, Ingat Iziroam

Ingat Traveling, Ingat Iziroam

Ketika bepergian ke luar negeri, saya selalu membawa Iziroam agar dapat tetap berkomunikasi dan upda..

Intip 3 Pulau Pribadi Termewah di Dunia

Intip 3 Pulau Pribadi Termewah di Dunia

Adaaa saja cara orang kaya menghabiskan penghasilannya. Mulai dari membeli kendaraan mewah, barang-b..

Tips Solo Travelling Aman Bagi Perempuan

Tips Solo Travelling Aman Bagi Perempuan

Namun, meski lokasi wisata yang kamu pilih terkenal aman, ngga ada salahnya tetap melakukan sejumlah..

Rekomendasi Aktivitas Seru Satu Hari Di Taman Nasional Baluran

Rekomendasi Aktivitas Seru Satu Hari Di Taman Nasional Baluran

Ikuti cerita perjalanan salah satu tim IziRoam ke TN Baluran, salah satu destinasi wisata kebanggaan..

Tips Hemat Biaya Saat Liburan 

Tips Hemat Biaya Saat Liburan 

Bila harus membeli cenderamata untuk seluruh kenalan, wah boncos juga keuangan Pahami tips-tips agar..

Liburan di Labuan Bajo Dari Kapal Phinisi Hingga Serunya Festival Komodo

Liburan di Labuan Bajo Dari Kapal Phinisi Hingga Serunya Festival Komodo

Kemeparekraf, dalam salah satu Konten nya sebut "Let the sea, set you free" untuk deskripsikan betap..

5 Nama Nyeleneh Kuliner Indonesia

5 Nama Nyeleneh Kuliner Indonesia

Dari 5.300 banyaknya makanan asli Indonesia, ada lho beberapa kuliner kita yang namanya nyeleneh abi..

Libur Diperpanjang, Berikut Panduan Arus Balik Mudik Lebaran

Libur Diperpanjang, Berikut Panduan Arus Balik Mudik Lebaran

Libur sekolah diperpanjang, ASN dan pegawai swasta DIANJURKANW WFH, kamu yang belum kembali dari mud..

4 Desa Wisata Cantik di Indonesia yang Wajib Dikunjungi

4 Desa Wisata Cantik di Indonesia yang Wajib Dikunjungi

Berdasarkan data yang disampaikan Kemeparekraf, Indonesia memiliki 75.000 desa dan sekitar 1.200 di ..

Destinasi Wisata Di Indonesia yang Paling Banyak Dikunjungi 

Destinasi Wisata Di Indonesia yang Paling Banyak Dikunjungi 

Teraktual, Indonesia dinobatkan menjadi negara terindah di dunia versi money.co.uk. Berikut adalah t..

Tips Mudik Asyik Bersama Keluarga

Tips Mudik Asyik Bersama Keluarga

Sebagian anak mungkin akan banyak menghabiskan waktu dengan tidur. Namun bila sedang aktif-aktifnya,..

Tak Melulu Jadi Guru, Profesi ini Juga Bisa Jadi Kartini Masa Kini

Tak Melulu Jadi Guru, Profesi ini Juga Bisa Jadi Kartini Masa Kini

Yang terpenting adalah, perempuan Indonesia bisa membuktikan bahwa pendidikan yang diterima berkat e..

Tradisi Unik Ramadan di Berbagai Negara

Tradisi Unik Ramadan di Berbagai Negara

Bulan Ramadan tak hanya tentang ibadah puasa dan khusyuk Ramadan semata, tapi identik pula dengan pr..

Tantangan Puasa Di Berbagai Negara

Tantangan Puasa Di Berbagai Negara

Sebagai negara dengan masyarakat mayoritas Muslim, menemukan masjid di Indonesia bukanlah perkara su..

Pilihan Ngabuburit Seru Bareng IziRoam

Pilihan Ngabuburit Seru Bareng IziRoam

Banyak orang menghabiskan waktu dengan beragam kegiatan. Begitu serunya, acara ngabuburit sering bik..

Intip Tips Travelling Sampai Puas dengan Budget Terbatas Ala IziRoam

Intip Tips Travelling Sampai Puas dengan Budget Terbatas Ala IziRoam

Travelling sampai puas dengan budget terbatas memang impian banyak orang. Salah satu caranya adalah ..

3 Tradisi Masyarakat Indonesia Menyambut Ramadan

3 Tradisi Masyarakat Indonesia Menyambut Ramadan

Memang, sejumlah tradisi hanya bisa kita lihat dan nikmati di hari-hari atau tanggal tertentu saja, ..

Tips Travelling Saat Puasa

Tips Travelling Saat Puasa

Meski terkesan mudah, sebetulnya travelling saat puasa butuh kiat-kiat khusus agar stamina tetap ter..

5 Negara yang Kini Bisa Dikunjungi Tanpa Karantina

5 Negara yang Kini Bisa Dikunjungi Tanpa Karantina

Siap-siap traveling keluar negeri lagi? Berikut 5 negara yang bisa dikunjungi tanpa karantina.....

Ingin Mendaki Gunung? Berikut Perlengkapan Wajib yang Harus Kamu Bawa

Ingin Mendaki Gunung? Berikut Perlengkapan Wajib yang Harus Kamu Bawa

Mendaki gunung memang menyenangkan, tapi butuh sederet persiapan atau tak menghadapi kecelakaan. Ber..