Tiket JungleLand Adventure Theme Park di Sentul

Tiket JungleLand Adventure Theme Park di Sentul

Deskripsi

JungleLand Adventure Theme Park adalah taman hiburan tematik berkelas internasional di Indonesia yang terletak di kawasan Sentul Nirwana, Sentul City, Bogor. JungleLand Sentul yang dibuka sejak 2013 ini dapat menampung hingga 30.000 orang dan menawarkan berbagai permainan untuk segala usia! Ada 5 zona berbeda di taman hiburan ini, yaitu Carnivalia, Tropicalia, Mysteria, Eksplora, dan Downtown. Jelajahi kelima zona tersebut dan nikmati keseruannya! Jika bepergian bersama keluarga dan anak-anak, maka kunjungi zona Carnivalia dan Tropicalia terlebih dahulu, karena di sana ada lebih banyak wahana menarik yang diperuntukkan bagi anak-anak.

Para pencari tantangan dapat memacu adrenalin dengan naik wahana ekstrem, seperti Discovery, Disc’O, Air Race, Mega Drop, dan Octopus. Ada juga lho wahana yang menantang dan ekstrem khusus untuk anak-anak! Nikmati keseruannya di wahana seperti Happy Swing, Ship Adventure, Harvest Time, Mini Swinger, dan Mini Drop. Setelah menikmati wahana ekstrem, tenangkan hati di Ferris Wheel setinggi 45 meter dan saksikan pemandangan indah dari kawasan seluruh Sentul hingga Gunung Pancar dari atas bianglala.

Jika ini pertama kalinya anda pergi ke JungleLand Sentul, maka anda wajib mencoba Texan Train. Di wahana tersebut, anda dan keluarga dapat mengelilingi tiga zona sekaligus (Tropicalia, Mysteria, dan Eksplora) dalam kereta bergaya vintage, lalu lihatlah pemandangan di sekitar taman hiburan. Si kecil juga dapat berkeliling dan bertualang dengan naik wahana ramah anak seperti Happy Train, Convoy 6, dan Rainbow Train.

Ingin naik wahana sambil bermain air? Taklukan Water Flume bersama keluarga anda. Khusus anak-anak, mereka bisa bermain air sambil belajar di wahana air North Pole. Di Boat Blaster, anda dapat bertempur bersama teman-teman dan keluarga dengan pistol air. Ada juga wahana arung jeram yang tak kalah serunya, yaitu Raraftingan. Jika ingin menguji adrenalin di wahana air, maka Hydrolift adalah pilihan yang tepat untuk anda!

Kembalilah ke masa jutaan tahun lalu dan temui replika dinosaurus yang bisa bergerak dan bersuara di Safari Dino! Kenali lebih dekat berbagai satwa unik, seperti iguana, kadal, ular, musang, burung hantu, ikan, kura-kura, buaya dan lainnya di Animal Corner. Untuk anda yang pemberani, anda bisa mencoba wahana Haunted House. Rasakan suasana horor yang membuat bulu kuduk merinding.

Ingin merasakan pengalaman menjadi pilot? Cobalah wahana Flight Academy dan terbangkan pesawat seperti Boeing, Airbus, dan lain-lain. Anda juga bisa mencoba terbang menaiki sepeda di wahana Magic Bike. Mau merasakan pengalaman menjadi pembalap F1? Rasakan sensasi balapan beradu kecepatan saat mengendarai mobil di lintasan terpanjang di Indonesia, sepanjang 700 meter, di wahana Daytona! Anak-anak dan keluarga juga dapat menyetir mobil sendiri dengan lebih aman meskipun bertabrakan dengan mobil lain pada wahana Mini Bumper Car. Selain itu, anak-anak juga bisa melakukan konvoi dengan mobil jeep di wahana Jeep Tour.

Di JungleLand Sentul, anda dapat menemukan Amphitheater, tempat anda dapat menyaksikan pertunjukan musik atau drama musikal. Area Downtown merupakan pusatnya kuliner di taman hiburan ini. Anda akan menemukan beberapa restoran terkenal di tempat makan dengan konsep menarik ala hutan rimba. Keunikan taman hiburan ini dibandingkan yang lainnya adalah kehadiran Science Centre. Tersedia banyak alat peraga serta berbagai macam robot hewan, seperti robot belalang, jerapah, bunglon, badak dan kelalawar.

Seru sekali, kan? Jadi, tunggu apa lagi, ayo kunjungi JungleLand Adventure Theme Park di Sentul, Bogor bersama teman-teman dan keluarga! Jadikan hari anda penuh petualangan!

Catatan untuk Anda
  • Berikut ini adalah daftar wahana yang ada di JungleLand Adventure Theme Park: Zona Carnivalia (Bumper Car, Air Race, 3 Point Basketball, Kiddy Land, Discovery, Disc’O, Mini Drop, Haunted House, Ferris Wheel, Rainbow Train, Mini Swinger, dan Caroussel), Zona Tropicalia (Convoy 6, Happy Swing, Harvest Time, Happy Train, Mini Bumper Car, Mini Ferrish Wheel, North Pole, Ship Adventure, Texan Train, Water Flume, dan Wave Swinger), Zona Mysteria (Magic Bike, Snake Coaster, Mega Drop, Boat Blaster, Jeep Tour, Hydrolift, dan Jump Around), dan Zona Eksplora (Octopus, Safari Dino dan Animal Corner)
  • Jangan lupa bawa topi, kacamata hitam, dan sunblock untuk melindungi diri dari teriknya sinar matahari karena sebagian besar wahana di taman hiburan ini adalah wahana outdoor
  • Kenakan pakaian dan sepatu yang nyaman untuk mengeliling taman hiburan ini
  • Bawalah pakaian ganti jika anda ingin bermain wahana air
  • Usahakan untuk datang lebih awal agar bisa menikmati seluruh wahana di taman hiburan ini!
FAQs

Q&A Aktivitas

Q: Apakah saya diperbolehkan membawa makanan dan minuman ke dalam JungleLand Adventure Theme Park?

A: Anda dilarang membawa makanan dan minuman ke dalam taman hiburan. Namun, tersedia berbagai restoran di luar pintu masuk JungleLand Adventure Theme Park. Anda juga dapat bersantai sambil menikmati berbagai macam hidangan dari restoran-restoran terkenal dengan nuansa hutan rimba di zona Downtown.

Q: Fasilitas umum apa saja yang ada di JungleLand Adventure Theme Park?

A: Fasilitas umum yang tersedia di JungleLand Adventure Theme Park sangatlah lengkap. Anda bisa menemukan fasilitas seperti area parkir, toilet, musala, ATM, wifi gratis, pusat informasi, lokasi berfoto, loker, nursery room, penyewaan payung (senilai IDR 30.000 per unit), penyewaan stroller (senilai IDR 25.000 per unit), dan tempat makan.

Q: Apakah ada kendaraan antar jemput gratis dari JungleLand Adventure Theme Park?

A: JungleLand Adventure Theme Park menyediakan fasilitas antar jemput gratis setiap hari dengan rute Mall Bellanova menuju JungleLand Adventure Theme Park, atau sebaliknya, yang beroperasi pada 09:00-16:00.

Q: Apakah saya bisa membeli suvenir atau oleh-oleh di JungleLand Adventure Theme Park?

A: JungleLand Adventure Theme Park memiliki maskot lucu berbentuk bermacam-macam binatang, seperti burung cendrawasih, badak, harimau, tarsius, penyu, burung jalak, dan rusa. Pengunjung bisa memiliki maskot tersebut dalam bentuk suvenir, seperti kaos, topi, mug, serta boneka.

Q: Apakah wahana di JungleLand Adventure Theme Park cocok untuk anak-anak? Berapa tinggi rata-rata untuk wahana tersebut?

A: Ya, beberapa wahana anak memiliki syarat tinggi di bawah 135 cm, seperti Happy Train, Happy Swing, Mini Pirate Ship, North Pole, dan Rainbow Train. Wahana lainnya memiliki syarat tinggi minimal 110 cm, seperti Water Flume dan Harvest Time.

Q: Apakah anak-anak dapat masuk ke JungleLand Adventure Theme Park secara gratis?

A: Ya, anak-anak dapat masuk secara gratis, tetapi tidak ditetapkan berdasarkan usia, melainkan berdasarkan tinggi badan. Anak dengan tinggi di bawah 90 cm dapat masuk tanpa biaya. Anak dengan tinggi di atas 90 cm akan dikenakan biaya tiket reguler dewasa.

Q: Apakah lansia dapat masuk ke JungleLand Adventure Theme Park secara gratis?

A: Ya, lansia dengan usia di atas 65 tahun dapat masuk ke JungleLand Adventure Theme Park tanpa biaya dengan menunjukkan bukti identitas/KTP di loket.

 

 

 

Review

5.0/5
From 0 reviews
See All